Saturday, April 9, 2022

1. Jelaskan dengan dasar-dasar perancangan perangkat lunak!

Perancangan Perangkat Lunak merupakan proses penerjemahan dari kebutuhan menjadi
perangkat lunak. Hasil dari perancangan adalah :
1. Rancangan data yang memetakan model domain informasi pada saat analisis
menjadi struktur data yang dibutuhkan untuk implementasi perangkat lunak.
2. Rancangan arsitektural yang mendefinisikan hubungan dari komponen-komponen
struktural utama dari program.
3. Rancangan prosedural yang memetakan komponen-komponen struktural ke
deskripsi prosedur perangkat lunak

2. Kegiatan apa saja yang dilakukan pada tahap perancangan perangkat lunak!

Berikut merupakan tahapannya
  1. Analisis dan definisi kebutuhan. Layanan, batasan, dan tujuan sistem ditentukan melalui konsultasi dengan user atau pemakai
  2. Perancangan sistem dan Perangkat Lunak. Proses perancangan sistem membagi persyaratan dalam sistem perangkat keras atau Perangkat Lunak. Kegiatan ini menentukan arsitektur sistem secara umum maupun secara keseluruhan. Perancangan melibatkan identifikasi dan deskripsi abstraksi sistem Perangkat Lunak yang mendasar serta memasukan dalam bahasa Pemrograman
  3. Implementasi dan pengujian unit. Pada tahap ini, perancangan Perangkat Lunak direalisasikan dengan Program atau unit Program. Pengujian ini melibatkan verifikasi bahwa setiap unit telah memenuhi spesifikasinya.
  4. Integrasi dan pengujian Sistem. Unit Program atau Program individual diintegrasikan dan diuji sebagai sistem yang lengkap untuk menjamin bahwa kebutuhan sistem telah dipenuhi
  5. Operasi dan pemeliharaan, yaitu mengoperasikan Program di lingkungannya dan melakukan pemeliharaan. Biasanya ini merupakan fase siklus hidup yang paling lama. Pemeliharaan mencakup koreksi dari berbagai error yang tidak ditemukan pada tahap-tahap sebelumnya, melakukan perbaikan atas implementasi unit sistem dan pengembangan layanan sistem, dan persyaratan-persyaratan baru ditambahkan

3. Apa tujuan dari prosedur perangkat lunak? Jelaskan!
Memperoleh biaya produksi perangkat lunak yang rendah. Menghasilkan perangkat lunak yang memiliki cara kerja yang cepat dan tinggi, andal serta tepat waktu. Memproduksi perangkat lunak yang dapat bekerja pada berbagai jenis platform.


0 comments:

Post a Comment

Calendar

Calendar Widget by CalendarLabs

About

Saya Agyl Sheva Nurakhmanda Kunjungi Blog saya yang lain https://agylsheva-kits-pes.blogspot.com/

Popular Posts